INILAH CARA SAYA DALAM MENGATUR CAHAYA MONITOR/TV

Sahabat, berangkat dari hobi IT dari kecil, sekitar tahun '88an dirumah saya sudah ada PC meski punya ortu. Semenjak itulah saya sering kali belajar dan mengamati hingga ngoprek hardware, titik. Sekarang teman-teman saya tidak sedikit yang sudah memakai kacamata min karena terlalu lama di depan monitor padahal hanya beberapa jam dalam sehari, berbeda dengan saya yang hampir (bisa dikatakan) seharian tapi alhamdulillah hingga kini mata saya masih normal.

Pekerjaan apa pun ada cara-caranya, maka disini saya ingin berbagi pengalaman tentang apa yang selama ini saya lakukan terhadap monitor/tv. Yang harus kita perhatikan adalah Brightness (B), Contrast (C), dan Color Temperature (CT). Umpamakan bila cahaya terang ruangan kita 100% maka cahaya monitor/tv (m/tv) harus berada di bawahnya (lebih redup) dan titik cahaya ruangan tersebut lebih enak berada di depan m/tv yakni agak dibelakang kita dan bukan di belakang m/tv karena nantinya mata kita akan menghadapi dua cahaya yang berbeda.



Pertama, m/tv yang sekarang biasanya ada set CT yang di situ tertera 2-3 pilihan (kemerahan, kehijauan, kebiruan) nah disitu (yang saya rasakan) kemerahan yang paling rendah radiasi tapi itu terserah bagaimana enaknya penglihatan kita.

Kedua, perhatikan berapa ukuran B & C yang sekarang kita gunakan? Umpama B 80% & C 90% dan dirasakan terlalu terang, terus kita turunkan B/Cnya maka itu kita turunkan paling sekitar 20% (jadi B 60% & C 70%). Beda halnya bila kita turunkan hingga Nol. Coba deh turunkan B & C hingga Nol, tunggu 5-10 detik untuk merefresh mata kita dari pencahayaan sebelumnya. Lalu naikkan lagi B (dulu) hingga di layar muncul warna hitam yang sedikit keabuan dan lalu Cnya dinaikkan perlahan-lahan hingga menurut mata kita cukup untuk membaca teks.

Nah... bila saya lakukan hal di atas, menghasilkan angka perkiraan B 40% & C 55% (lebih rendah dari penurunan yang tidak ke Nol dulu).

Dimana-mana banyak motto "Go Green" atau pokoknya yang penting hijau-hijau lah. Desktop Wallpaper juga sangat berpengaruh terhadap mata, jadi pilihlah yang warnanya kehijau-hijauan seperti gambar dedaunan, pemandangan hutan, dan lain sebagainya. Saya yakin sahabat semua pun punya gambar-gambar tersebut dan pastinya bila hanya itu-itu juga yang tampil, tentu akan jenuh dan cobalah cari banyak di internet secara gratisan, yang paling saya sukai "leaf wallpaper" coba search di Google :)

Sebelum terlambat bagi yang punya cukup uang, ada baiknya membeli kaca mata anti radiasi (bukan min) disamping tak terlalu mahal insya Alloh sangat membantu pula menahan radiasi dan molekul yang tidak bisa terlihat dengan kasat mata. Disamping itu, radiasi tersebut akan sedikit terpantul sebelum kena mata kita.

Jika mata kita mengalami kelelahan tapi kita dituntut untuk tetap menyelesaikan tugas, semisal pedih, atau setelah trik di atas sudah dilakukan maka janganlah dipaksakan apalagi melotot. Itu tandanya harus diistirahatkan walau 5 menit, pejamkan dan atur nafas dengan perlahan... dan alihkan pandangan kepada fokus yang lebih jauh semisal taman atau pemandangan sekitar yang sekiranya bisa menyegarkan.

Oya... saya lupa, jangan coba paksakan mata untuk melihat teks yang kecil. Aturlah Zoom supaya lebih nyaman!

Semoga bermanfa'at dan mohon maaf bila ada kekurangan.

Komentar

Postingan Populer